*6
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Pesan Tiket Kapal Banjarmasin Surabaya dan Sejenisnya


Cara Pesan Tiket Kapal Banjarmasin Surabaya dan Sejenisnya

Perjalanan melalui kapal laut antar propinsi menjadi alternatif paling murah bagi anda yang berniat membawa mobil pribadi. Terutama bila jarak kota yang dituju tidak memungkinkan anda langsung  membawa mobil pribadi melalui jalan darat tapi sebelumnya terpaksa melewati perjalanan laut

Seperti perjalanan dari kota Banjarmasin menuju kota Surabaya, misalnya atau perjalanan laut sejenis lainnya. Naik kapal satu-satunya jalan alternatif bisa membawa kendaraan pribadi, harga tiket termasuk murah walaupun harus mengalami perjalanan lama di tengah laut

Cara Pesan Tiket Kapal Laut dari Banjarmasin ke Surabaya atau Surabaya ke Banjarmasin dan sejenisnya

1. Pesanlah tiket dengan mendatangi langsung kantor cabang terdekat, misal PT. Dharma Lautan Utama untuk menghindari calo. Alamat bisa ditemukan dengan searching via google. Tiket kapal bisa dipesan online pada hari keberangkatan, karena jadwal tiket yang tersedia, tampil di online adalah jadwal hari ini. Jadi pesan tiket kapal beda dengan pesan tiket pesawat dan tiket kereta api

2. Bawa Identitas Diri asli, KTP, KK
3. Bawa fotocopy STNK dan BPKB
4. Surat keterangan Swab antigen / antibody ( karena musim pandemi )
5. Harga Tiket bisa dipilih sesuai dengan tiket kamar. 

Cara mendapat tiket murah dengan fasilitas kamar VIP. 

Untuk mendapat tiket kamar murah dan bisa menampung banyak keluarga, cukup dengan membayar tiket kamar VIP 2 orang, anggota keluarga lainnya pesan saja tiket ekonomi. Setelah sampai di kapal, keluarga lain bisa kumpul di kamar VIP sebab Kamar VIP ini bisa menampung beberapa orang
6. Bayar tiket kendaraan
7. Baiknya ketika akan berangkat, bermalamlah di penginapan dekat dermaga laut
8. Jadwal keberangkatan bisa berubah-ubah. Bisa saja di tiket, keberangkatan jam 11 malam ternyata mundur 4 jam
9. Datanglah 1-2 jam sebelum jam keberangkatan, agar tidak menunggu lama kapal bongkar muat
10. Jadwal keberangkatan kapal berbeda dengan jadwal keberangkatan kapal yang jarak tempuhnya cuma 1 - 3 jam, misal jadwal kapal dari Merak ke Bakauheni berbeda dengan jadwal Banjarmasin ke Surabaya.
11. Kebiasaan kapal dengan jarak tempuh jauh sering mengalami bongkar muat sangat lama
12. Bawa bekal, snack, minuman, makanan, selimut, obat-obatan, siapkan pakaian ganti, dsb. 

2 komentar untuk "Cara Pesan Tiket Kapal Banjarmasin Surabaya dan Sejenisnya"

  1. Balasan
    1. saya posting berdasarkan pengalaman pribadi Mas/Mba. Jadi ketika berangkat dari Banjarmasin ke Surabaya dan Sebaliknya, Copy KK itu diminta. Saya kurang paham, kenapa hrus lampirkan KK, apa karena saya bawa keluarga dan bawa 2 kendaraan?. saya ikuti saja aturannya. Mungkin pengalaman yang lain beda-beda

      Hapus