*6
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cek NISN, Solusi NISN Tidak Aktif di Satuan Pendidikan

Setiap siswa memiliki NIS dan NISN. Perbedaan nya, kalau NIS itu dari sekolah saja tapi kalau NISN adalah nasional.

NISN (Nomor Induk Siswa Nasional) menjadi identitas peserta didik yang menempuh pendidikan dibawah Kementrian P&K. Dan didalamnya memuat identitas peserta didik seperti nama siswa, tempat dan tanggal lahir serta nama ibu kandung peserta didik tersebut.

NISN berlaku seumur hidup, mulai dari SD sampai SMA nomor ini diperlukan dan tidak berubah dan tidak perlu lagi mengganti nomor induk siswa ketika melanjutkan ke jenjang selanjutnya. 

Cara Cek NISN Ada 2 cara

1. Cek NISN melalui Pencarian Nama
Buka laman nisn.data.kemdikbud.go.id/index.php/Cindex/formcarinama.
Isikan form yang tersedia dengan mengisi identitas diri berupa Nama, Tempat Lahir, Tanggal Lahir, dan Nama Ibu.
Centang kotak Recaptcha.
Lalu klik tombol 'Cari Data '.

2. Cek NISN melalui Pencarian Nisn
Buka laman nisn.data.kemdikbud.go.id
Isikan form yang tersedia dengan mengisi NISN dan Nama Ibu.
Centang kotak Recaptcha / saya bukan robot
Lalu klik tombol ' Cari Data '.

Penyebab Kenapa NISN tidak ditemukan

Bila nisn tidak ditemukan, coba cek lagi nama ibu kandung, nama peserta didik. Misal bila didepan nama ada inisial M, Muhammad, maka tuliskan sesuai dengan di data di Akta Kelahiran atau Kartu Keluarga. Atau bisa juga penyebabnya

1. NISN tidak valid.
2. Adanya kesalahan penulisan data NISN yang tercantum di ijazah, kartu NISN, dan raport sehingga tidak terdata di nisn.data.kemdikbud.go.id.

Jika saat memasukkan data tersebut, kamu menemukan pemberitahuan NISN tidak ditemukan, maka kamu bisa menghubungi sekolah yang kamu tempuh sebelumnya atau saat ini. Pelaporan tersebut digunakan untuk mendapatkan tindak lanjut berupa pengecekan, perbaikan data, atau pembuatan NISN baru yang dilakukan petugas.

Solusi NISN Tidak Aktif di Satuan Pendidikan

NISN TIDAK AKTFI DI SATUAN PENDIDIKAN

Lalu bagaimana kalau NISN di temukan tapi statusnya tidak aktif di satuan pendidikan ? Solusinya bisa dengan membuka portal https://portal.ltmpt.ac.id/lalu registrasi. Namun sproses registrasi di portal ini sering ditutup, dan langkah terakhir yang bisa di lakukan adalah dengan cara menghubungi pihak sekolah melalui admin TU. Biasanya mereka memiliki akses tersendiri untuk memperbaiki data siswa yang tidak bisa di buka selain pihak sekolah

1 komentar untuk "Cek NISN, Solusi NISN Tidak Aktif di Satuan Pendidikan "