*6
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Belajar Buat Blog Sendiri Lebih Baik Daripada Pesan Terima Jadi

Belajar Buat Blog Sendiri Lebih Baik Daripada Pesan Terima Jadi

Mengapa membuat blog sendiri itu lebih baik daripada pesan yang sudah jadi siap posting. 2011 saya memesan blog yang sudah jadi, instant siap pakai dengan hosting, domain berbayar dot com. Judul dan domain blog masih memakai nama sendiri dan hanya diajari cara posting artikel. Biaya yang saya keluarkan untuk order blog tersebut kira-kira lebih 1 juta ( tahun 2011 )

Satu minggu posting artikel masih merasa nyaman saja tapi lama-lama saya tidak bisa apa-apa mengurus blog sendiri kecuali hanya menulis. Dari sana kesulitan itu dimulai. Saya jadi terhambat, tidak bisa otak atik blog, tidak paham bahasa programmer, bahkan untuk mengatur posisi tulisan, gambar, membuat link pun jauh dari jangkauan.

Mungkin karena saya termasuk orang yang ingin tahu, penasaran dengan hal-hal baru, " orang lain bisa kenapa saya tidak, walaupun saya perempuan bukan sarjana komputer /IT " . Semua kesulitan membuat saya mulai belajar sendiri dengan berkunjung di blog-blog tuturial cara membuat blog, membaca artikel, bertanya sana sini walaupun sering tidak mendapat balasan.

Alhamdulillah blog domain berbayar yang saya beli jadi rusak akibat kejahilan saya mencoba tutorial ini itu. Tidak mengapa, karna memang ada harga yang harus dibayar untuk menjadi lebih bisa dan lebih baik. Alhamdulillah saya mampu melewatinya meski tidak semahir para sarjana programmer IT, dan bukan seorang penulis yang baik dan handal.

Saya belajar mengenal webmaster, feedburner, search engine, ping blog, otak atik header, sidebar dan lain sebagainya. Saya sangat bersyukur dengan adanya kesalahan, kegagalan, membuat saya belajar sendiri bagaimana membuat blog. Saat ini mungkin sudah 6 kali blog Idrora ini gonta ganti nama dan url. Saya merasa lebih nyaman menggunakan blog subdomain.

Sampai saat ini, semua tulisan, postingan, edit blog, buat video untuk youtube, tangan saya sendiri yang masih mengelolanya dengan bantuan kekuatan Allah SWT. Tanpa ijin Allah saya tidak bisa apa-apa. Sebagai seorang perempuan, saya mengajak, menghimbau kaum hawa untuk terus berkarya. Karena ngeblog, creator youtube bukan hanya milik laki-laki. Jangan salah lagi ya, pemilik akun Idrora adalah perempuan, bukan laki-laki. Terima kasih

Jangan pernah berhenti belajar, jangan malas membaca, jangan malas berpikir. Semoga Bermanfaat

Posting Komentar untuk "Belajar Buat Blog Sendiri Lebih Baik Daripada Pesan Terima Jadi"