Sekolah Islam Insantama Banjarbaru, Didik Anak Menjadi Juara dan Islami
Setiap orang tua menginginkan pendidikan terbaik untuk anaknya. Tempat pendidikan yang berbasis Islam menjadi salah satu alternatif guna membangun pondasi iman anak sejak dini juga memiliki adab nilai luhur seperti impian semua orang. Insantama salah satu Sekolah Islam Terpadu memfasilitasi kebutuhan para orang tua agar anak mendapatkan metode pendidikan terbaika berlandaskan Islam di tengah kemerosotan moral
SDIT Insantama Banjarbaru salah satunya yang mengedepankan menjadi lembaga pendidikan Islam yang bermutu tinggi dan unggul di Indonesia. Memadukan aspek pembentukan kepribadian Islam, penguasaan tsaqofah Islam dan sains teknologi dalam suasana budaya pendidikan yang religius serta didukung oleh peran serta orang tua dan masyarakat.
Better Education for Better Life tema yang diusung Insantama ini memberikan program kurikulum unggulan. Salah satunya setiap pagi anak-anak memulai aktifitas dengan Qiraati dilanjutkan Sholat Dhuha bersama. Menerapkan metode pembelajaran baca al Qur’an dan program metode TES dalam pembelajaran tahfidz al Qur’an ayat-ayat pilihan setara 2 juz dan hadits-hadits pilihan.
Insantama tak hanya mengusung kurikulum keagamaan semata tapi juga banyak agenda kegiatan lainnya. Seperti Visiting di berbagai daerah dan tempat, Swimming, Cooking - anak-anak diajari cara memasak, Farming - memberikan pendidikan cara bertani dan menjaga lingkungan, IMD - Insantama Market Day, anak di ajari cara berjualan, agar tumbuh jiwa kewirausahaan, mandiri, displin. Selain itu ada program ekspresi/ekstrakurikuler Kepanduan, Jurnalis Club, Parenting
Seragam sekolah Insantama agak berbeda dengan sekolah umum. Anak perempuan mengenakan gamis dengan kerudung yang harus menutupi dada. Dalam ekpresi swimming, anak perempuan tetap harus berbusana syari termasuk dalam pelajaran olahraga. Sedangkan anak laki-laki mengenakan celana panjang beserta peci. Apapun seragam yang mereka pakai tidak membatasi ruang gerak anak dalam beraktifitas. Insya Allah, Insantama memberikan lingkungan pendidikan yang baik untuk anak-anak agar bisa berkembang tapi tetap dalam bingkai Islam. Sebab sekolah ini tetap memberikan ruang yang banyak bagi murid untuk berkembang dan berprestasi, hingga anak menjadi juara dibidang masing-masing. Karena tidak ada anak yang bodoh, semua anak itu pintar dan juara, tinggal dari kacamata mana kita menilainya
Posting Komentar untuk "Sekolah Islam Insantama Banjarbaru, Didik Anak Menjadi Juara dan Islami"