*6
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Multi Level Marketing - MLM Bolehkah ?

Multi level marketing makin menjamur saja, bonus yang mereka tawarkan tambah wah, ada yang mengusung sertifikat Label Halal dari MUI. MLM itu menggunakan sistem piramida, bagian kaki bawahnya tidak terbatas dan ini adalah haram karena berupa penipuan. Setiap mendaftar harus membayar, dan setiap member dapat bonus dan point dari member yang di rekrut di bawahnya. Dan bila member yang sudah membayar tidak bisa merekrut siapapun, uangnya akan kemana, jika uangnya kembali lagi tidak masalah, tapi bagaimana kalau uangnya tidak bisa kembali.

Inilah masalah MLM, memutarkan duit orang, sistemnya yang bermasalah, bukan produknya. MLM itu harus di bedakan antara produk dan sistem. Bila ada MLM di beri label halal oleh MUI, ini bukan alasan MLM itu halal. Yang punya produk itu halal tapi bukan sistemnya. Selama produknya tidak mengandung yang haram, MUI bisa memberikan label halal. Tapi MUI tidak melihat sistem karena sistem diluar dari produk.

Tentang sistim di MLM, sebagian penelitian menyebutkan bahwa yang dapat untung tidak lebih dari 10% anggota membernya, bahkan tidak lebih 4%. Sehingga sebagian besar keuntungannya itu di kuasai oleh mereka yang bagian atas. Sementara bagian bawahnya, mereka yang banyak bekerja dan mengharapkan point atau diskon. Tapi perjuangan yang mereka lakukan jauh lebih besar. Mereka harus keluar banyak biaya, produk, dan mencari donline sebanyak-banyaknya. Antara bonus yang dia dapatkan dengan yang di keluarkan, bisa jadi lebih banyak apa yang telah dia keluarkan. Cuma mereka tidak mempertimbangkan modal lebih banyak keluar daripada bonus. Member atas sudah menikmati banyak bonus sedangkan bagian donline masih sibuk berjuang cari kaki lain. Tidak dapat member, uangpun hangus

Sebagaian besar produk Mlm bukan produk yang punya nilai ketahanan terhadap pasar. Beda dengan benda yang di pasarkan secara konvensional, produk yang tidak di mlm kan tersebut punya nilai ketahanan lama. Coba kalau benda tersebut di MLM kan, tentu keuntungannya lebih bisa bertahan, tapi benda tersebut tidak di MLM kan karena biaya produksinya lebih mahal dibanding produk MLM. Sebagian besar produk MLM itu sangat murah, tapi kenapa orang mau beli dan bergabung, karena selisihnya itu untuk motivasi dapat bonus.  Baiknya bila membeli produk, beli saja seperti biasa, konvesional tanpa harus di bungkus syariah yang berkedok MLM

Sumber

Posting Komentar untuk "Multi Level Marketing - MLM Bolehkah ?"