*6
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kasih Orang Tua Kasih Tak Bersyarat

Selain Allah, Orang tua adalah tempat paling nyaman dalam berkasih sayang. Mengenang orang tua seakan kita kembali dihidupkan oleh kasih sayang tak bersyarat. Kasih yang tak lekang oleh waktu dan keadaan. 

Karena Memberikan kasih sayang secara cuma-cuma bukanlah perkara mudah. Terkadang sebagai anak, sebagai manusia seringkali dilingkupi rasa perhitungan, menimbang sana sini beserta untung ruginya.

Pengabdian kasih orang tua tak pernah lekang meski waktu telah memudarkan fisik mereka. Sayangnya, Ketika orang tua masih hidup, seringnya tak mudah kita menghargai kasih mereka, padahal perhatian mereka senantiasa menuntun langkah kita, mendoakan kita diam-diam, sekalipun tak kita minta, bahkan ketika mereka kecewa akibat tingkah kita, kasih mereka tetap mengalir. Karena tak ada orang tua yang ingin melihat hidup anaknya sengsara. Mereka selalu menginginkan nasib anaknya lebih baik darinya.


Bahkan ketika ada salah satu anaknya saja tak sama nasibnya dengan saudaranya yang lain, mereka hanya bisa menahan perih dalam diam karena mereka menganggap seolah telah gagal menjadi orang tua yang baik.

Orang tua mungkin tak selalu benar, mungkin ilmu dan pemahaman mereka tak semaju pemikiran kita. Ada saat cara bicara mereka salah, cara membagikan kasih pada anak-anaknya dirasa kurang adil dan bijak. Atau ada orang tua yang tidak bertanggungjawab.

Orang tua kadang juga dihinggapi sikap tidak dewasa sama, seperti kita. Anak- anak seringkali dituntut dengan ragam aturan, termasuk ketika anaknya sudah berumah tangga. Keinginan yang terus melangit dengan bahasa yang tak membumi, hingga sering berakhir dengan perang dingin. Dan Tanpa sadar karakter anak akan terbentuk dari keseharian yang mereka bawa dari rumah.

Namun apapun itu, seorang anak tetap berhutang dan harus hormat kepada orang tuanya, karena melalui mereka kita bisa melihat dunia. Masalah apapun yang dihadapi dengan orang tua, sampaikanlah dengan cara santun. Walau bagaimanapun keadaan mereka, kita tidak bisa memilih pada keluarga mana kita dilahirkan.

Kenanglah selalu betapa tulus kasih mereka sejak kita dilahirkan. Tidak ada kasih sayang terbaik selain kasih dari orang tua. Sekuat apapun anak, ada saatnya ia meletih dan orang tua tempatnya ingin bermanja. Sejauh apapun kaki melangkah, ingatkanlah diri bahwa doa orang tua senantiasa mengiringi langkah kita.

Jangan abaikan orang tua ketika sudah renta. Jangan pisahkan pasanganmu dari orang tua dan keluarganya. Sebab sejatinya orang tua tidak menuntut banyak dari anaknya, hanya berbakti saja. Ada uang kirimkan, tidak ada uang kabari mereka. Kehadiran seorang anak jauh lebih berharga dari harta. Karna saat usia mereka sudah senja, hanya perhatian dan kasih sayang anak lah yang bisa membuat mereka bahagia.

Posting Komentar untuk "Kasih Orang Tua Kasih Tak Bersyarat"