*6
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Seputar Racun Rumput


Pada musim penghujan biasanya para petani disibukan oleh rumput liar yang cepat sekali tumbuh. Seringkali mereka kewalahan mengatasi rumput yang menutupii area perkebunan dan persawahan. Bahkan dengan menggunakan racun rumput buatan pabrik, dua -tiga bulan kemudian, rumput mulai tumbuh subur. Akibat biaya pertanian-pun tidak terkendali, bermunculan  racun rumput palsu atau oplosan disebabkan racun rumput buatan pabrik terlalu mahal dijual dipasaran. 
Racun oplosan itu meng­gu­nakan ke­ma­san racun rumput seperti gramoxon dan roundup lalu dikemas dalam jeri­ken/botol mencantumkan merk perusahaan ternama be­r­ukuran 1 liter, 5 liter dan 10 liter

Ragam cara dilakukan untuk membasmi rumput, cara yang seringkali menimbulkan masalah adalah membakar habis rumput ukuran tinggi yang menyebabkan polusi udara. Sedangkan untuk rumput yang menjalar diperkarangan rumah, masyarakat menggunakan cara alami, seperti menyiramkan air garam setelah rumput dipotong, dan Mencampurkan air dan cuka dengan perbandingan 1:1. Lalu disiramkan  pada akar-akar rumput liar.

Herbisida
Herbisida ini pada umumnya digunakan untuk membasmi gulma pada tanaman berumur panjang seperti Kakao, Karet, Kelapa dan tanaman lainnya tetapi tidak dapat digunakan pada tanaman pangan dan sayuran. Herbisida adalah racun yang digunakan untuk memberantas gulma tanaman. Herbisida sistemik bekerja secara sistemik terhadap gulma terutama pada tahap purna tumbuh. Alang-alang yang telah dibasmi dengan herbisida jika ditanami tanaman pangan misalnya jagung, maka akan tumbuh sangat subur sebab akar alang-alang yang lapuk dapat menyuburkan tanaman

Squad 200 SL
Masalah kualitas racun gulma ini tidak diragukan lagi, layaknya herbisida kontak, aplikasi sekali semprot akan langsung membunuh gulma di persawahan atau areal dataran. Dengan bahan aktif yang umum dipakai yaitu parakuat diklorida, serta kandungan yang tidak terlalu tinggi cukup menjadikannya herbisida anti mahal nan menawan. Formulasi dari Petrokimia Kayaku ini banyak digunakan di areal persawahan maupun perkebunan. Dengan daya bunuh yang baik, harga yang terjangkau, serta kandungan bahan aktif yang tidak terlalu tinggi juga patut menjadi pertimbangan para petani atau pemilik kebun untuk mengaplikasikannya

Setelah penyemprotan racun tersebut biasanya agak lama rumput baru tumbuh, ungkin biji rumput yang masih tersisa sebelumnya dan tidak sempat dimatikanoleh racun rumput pada penyemprotan sebelumnya. Sisa-sisa biji-biji rumput yang ada di tanah ini baru muncul sekitar 2-3 bulan kemudian (tergantung keadaan tanah, jumlah curah hujan, dll.). Pada saat pemunculannya kembali inilah petani menyemprot lagi dengan racun rumput, sebelum rumput-rumput ini sempat mengeluarkan bijinya. Jangan sampai penyemprotan dilakukan terlambat, sehingga biji-biji rumput sempat terhambur.

Round Up Biosob 486SL
Merupakan herbisida purna Tumbuh yang dilautkan dalam bentuk larutan dalam air dan bekerja sebagai racun sistematic, Yang bisa memberantas gulma/ Rumput Liar Berdaun sempit dan Berdaun Lebar.

Ada beberapa jenis racun rumput yang bisa diramu dengan bahan lainnya dengan tujuan menekan biaya atau membuat racun rumput menjadi murah. Jenis-jenis Racun Rumput tersebut adalah sbb :

Gus Bensol 11 
bahan untuk meramu racun rumput ini terdiri dari : G (garam, U (Urea),  S (Sabun Colek), Ben (Bensin) dan  Sol (Solar).  Kemudian angka 11, artinya semua bahan dengan perbandingan  1 (Kg) : 1 (Kg) : 1 (Wadah) : 1 (Liter)  : 1 (Liter). 

Alur G 12
terbuat dari Al (Air Laut) 12 liter, Ur (Urea) 2 kg dan G (salah satu nama Herbisida kontak) sebanyak 1 liter

Hervit Top 13
berbahan Her (herbisida) 1 liter, Vit (Vitsin) 250 gram atau satu kantong dan Top (Toak Pahit) sebanyak 3 liter

Heragur AH5
Her (herbisida), Rag (Ragi Tape), Ur (Urea) dan AH (Air Hujan) serta 5 maksudnya menjadi 5 liter.

Arkosur H 515
Arko (Air Kakao), S (Sabun Colek), Ur (Urea), H (Herbisida) dan 515 (5 liter herbisida dibandingkan 15 liter air kakao)


Sumber http://desasima.blogspot.com/

15 komentar untuk "Seputar Racun Rumput"

  1. aplikasinya gimana bos??untuk ramuan yang sudah jadi dicampur dengan perbandingan air berapa??

    BalasHapus
    Balasan
    1. Cara buat racun rumput Herbisida

      Cara 1:
      Cara Membuat Herbisida ;

      Masukkan air 10 ltr ke wadah alumunium untuk dimasak kemudian masukkan urea dan garam diaduk sampai urea dan garam mencair kemudian masukkan 2 liter herbisida pabrik tadi setelah mendidih, diamkan sampai dingin setelah itu masukkan ke jiregen dan siap untuk dibawa ke lahan perkebunan dan pertanian. Herbisida buatan ini harus ditutup rapat, meskipun tidak dipakai, agar bisa digunakan lain waktu.

      Cara 2 :

      Bahan bahan:
      1. 1 liter herbisida merk gramazon atau rundap
      2. 2 liter air kelapa
      3. 60 gram derterjen merk apa saja
      4. 25 butir ragi tape
      5. 1/2 kg pupuk za

      Cara membuatnya:
      1. Ambil ember atau apa saja untuk wadah mencampur
      2. Masukan air kelapa dalam ember
      3. Masukan ragi & pupuk za trus aduk sampai tercampur rata
      4. Masukan juga detergen sambil trus diaduk
      5. Terakhir masukan herbisida sambil trus di aduk
      6. Bila sudah tercampur rata trus langsung dimasukan dalam botol dan siap digunakan
      Dengan catatan: tidak boleh mencampur dua merk herbisida jadi satu

      cara buat racun rumput yg lain :
      Bahan-bahan yang diperlukan :
      1. Bensin 1 liter
      2. Solar 1 liter
      3. Garam 1 kg
      4. Urea 1 kg
      5. Sabun Serbuk 1 kg

      Cara membuat :
      1. Semua bahan-bahan di campur satu persatu, mulai dari bensin dan solar dalam satu wadah.
      2. Pada wadah yang lain kemudian garam dan urea serta sabun serbuk dicampur.
      3. Wadah satu yang berisi campuran bensin dan solar dicampurkan sedikit demi sedikit sambil terus diaduk-aduk dituangkan pada wadah kedua yang berisi campuran garam, urea dan sabun serbuk.
      4. Pengadukan dilakukan terus-menerus sampai campuran tadi menjadi larutan yang menyatu.
      5. Bahan racun rumput (FiO) Five in One alias GUS Bensol siap digunakan. Simpanlah pada wadah yang aman dan tertutup jauhkan dan hindarkan dari nyala api, karena bahan ini mudah terbakar.

      info berbagai sumber

      Hapus
  2. GUS BEn Sol 11
    air dan minyak gk bisa bersatu ingat itu....
    garam = air laut

    BalasHapus
  3. Ini cuma dapat 2 lt untuk di semprotkan. Apakah tdk ditambah lg dgn air agar jd banyak. Yrms

    BalasHapus
  4. Jadi hasil cuma 2 ltr ini tdk ditambah lg dgn air agar banyak. Atau langsung semprotkan sj ke rumput . trims

    BalasHapus
  5. Ini cuma dapat 2 lt untuk di semprotkan. Apakah tdk ditambah lg dgn air agar jd banyak. Yrms

    BalasHapus
  6. Hello admin, saya admin desasima.blogspot.com, boleh minta dihidupkan saja link yang menyebutkan blog desasima.blogspot.com,

    atas kerjasamanya saya ucapkan terima kasih

    BalasHapus
  7. Tadi siang saya br memcoba membuat nya .
    semoga bs berhasil.

    BalasHapus
  8. Trima kasih skli lg u/ilmu nya . Dan td siang saya sdh mencoba membuat nya .smga berhasil itu hrpn saya

    BalasHapus